Pages

Subscribe:

Video

Labels

Categories

Selasa, 27 Agustus 2013

CARA MEMBUAT BENIH PADI



Oleh : Agus Budi Setyono


Salam NASA!! Rekan-rekan mitra NASA dan pejuang-pejuang bangsa saudaraku wahai para petani padi dimanapun anda berada, kali ini kita akan belajar bersama membuat benih padi unggul. Benih padi yang unggul sangat penting sekali bagi kita karena benih merupakan faktor utama dan penentu keberhasilan budidaya kita. Bagaimanapun baiknya perawatan tanaman yang kita lakukan tidak akan ada gunanya jika benih yang kita gunakan sangat jelek.

Kini sangat banyak benih padi yang beredar di pasaran, namun apakah semuanya mempunyai kualitas yang baik? Seringkali kita menemukan kejadian walaupun benih yang kita gunakan tersebut telah bersertifikat dan berlabel namun setelah kita tanam hasilnya kurang memuaskan. Yah, namanya juga jaman sekarang apa saja bisa dicurangin apalagi proyek benih. Wuih....waspadalah.....
Langkah yang utama untuk membuat benih padi yang unggul adalah kita harus memiliki benih padi  berlabel putih, benih dengan label putih bisa kita dapatkan di balai benih padi setempat.  Seandainya kita kesulitan mendapatkan benih berlabel putih kita bisa juga menggunakan benih yang berlabel ungu. Benih berlabel ungu bisa kita dapatkan di kios-kios pertanian. Kebutuhan benih sekitar 25 Kg untuk lahan 1 ha.
Langkah yang kedua kita siapkan lahan untuk menanam padi tersebut. Lahan harus terisolasi dengan tanaman padi yang lain agar kemurniannya terjaga. Jarak antar lahan dan tanaman padi yang lain minimal 10 m. Atau paling enak kalau kita menanamnya berbeda waktu dengan tanaman padi yang lain. Terserah saja caranya yang penting jangan sampai waktu pembungaannya sama.
Sebelum benih label putih/ ungu  kita semai, sebaiknya kita seleksi dulu dengan menggunakan air garam/ air abu. Gunakan benih yang terendam dan jangan gunakan benih yang mengapung. Rendam dengan air bersih ditambah POC NASA selama 24 jam dan tiriskan selama 24 jam pula. Namun jika calon akar belum ada 0,5 cm pemeraman bisa diperlama 24 jam lagi.
Lahan pesemaian kita siapkan seperti biasa dengan luas kurang lebih 20 % dari luas lahan. Cara pembuatan bibit seperti padi biasa, hanya yang harus diperhatikan adalah saat bibit padi umur 1 minggu sebaiknya semprot POC NASA + HORMONIK + PESTONA secukupnya. Dan saat bibit satu minggu menjelang  tanam sebaiknya kita aplikasi BVR dan CORRIN, agar saat penanaman nanti tidak ada hama dan penyakit yang terbawa ke pertanaman.
Pada saat pengolahan tanah luku garu sebaiknya ditaburi Dolomit  ditambah SUPERNASA dan Phospat (TSP atau SP-36).
Cara penanaman benih padi unggul yang baik adalah harus memperhatikan jarak tanam, yaitu jangan kurang dari 22 cm. Dan gunakan sistem tanam legowo 2 : 1 maksimal 4:1. Tanam harus umur muda, kurang dari 18 hss (hari setelah semai). Saat penanaman jangan terlalu dalam. Gunakan cara tanam jiwir 2-3 batang per lubang. Inilah kunci untuk meningkatkan produksi benih padi unggul.
Dalam pemeliharaan yang paling penting adalah pengairan yang berselang, yaitu pemberian air dan buang air sampai tanah agak mengering. Tanaman jangan selalu direndam air. Pemupukan gunakan NPK 300 kg/ ha dan tambahkan urea 100 kg/ha atau sesuaikan kebutuhan dengan menggunakan bagan warna daun.  Pemupukan bisa diberikan 2 kali ataupun 3 kali. Penyemprotan POC NASA dan HORMONIK atau GREENSTAR tiap 1-2 minggu sekali dan bisa dicampur dengan pengendali hama penyakit seperti PESTONA, BVR dan CORRIN.
Ketika tanaman benih padi unggul telah berbuah maka perlu dilakukan penyortiran, hal ini berguna untuk meningkatkan kemurnian benih. Penyortiran dilakukan dengan cara membuang/ memangkas bulir-bulir padi yang berbeda varietasnya. Pemangkasan juga dilakukan terhadap jenis gulma yang sefamili dengan padi.
Ada trik juga untuk memantapkan pengisian bulir, yaitu dengan cara menambahkan pupuk NPK ditambah POWER NUTRITION ketika bulir padi telah masak susu. Hal ini berfungsi untuk memperlama proses pengisian dan memundurkan masa panen.
Pemanenan benih padi unggul dilakukan jangan bersamaan dengan tanaman padi konsumsi. Hal ini bertujuan agar supaya benih tidak tercampur dengan benih lain. Gunakan sabit yang bergerigi dan taruh potongan malai pada terpal atau karung bekas. Pemanenan dilakukan saat padi menguning sekitar 90 %.
Penjemuran calon benih padi unggul sebaiknya  tidak dilakukan dilantai jemur, tapi harus diberi alas terpal atau anyaman bambu. Penjemuran sebaikknya dilakukan saat pagi hari sekitar jam 07.00 sampai jam 10.00 dan sore hari sekitar jam 14.30 sampai jam 17.00. Keringkan sampai kadar air sekitar 14-12 %. Sebelum digunakan untuk benih sebaiknya benih padi unggul dilakukan stagnasi dulu (disimpan dalam karung) sekitar  1-2 minggu. Setelah proses stagnasi bibit padi unggul siap digunakan.

Senin, 26 Agustus 2013

CARA SINGKAT BETERNAK AYAM KAMPUNG SUPER



Oleh : Agus Budi Setyono

Produksi ayam kampung masih sangat kurang, salah satu penyebabnya karena adanya isu virus flu burung, maka populasi ayam kampung/ayam buras/ayam jawa semakin berkurang. Akan tetapi permintaan pasar justru semakin meningkat, oleh sebab itulah kami beternak ayam Jawa Super alias Ayam Kampung Super. Dikatakan Super karena dengan masa pemeliharaan selama 45 - 60 hari saja, ayam telah siap dipanen dan dikonsumsi. Dengan masa yang singkat ini maka resiko kematian juga kecil dan keuntungan bagi peternak lumayan. Dalam rangka memanfaatkan peluang ini, kami juga ikut berpartisipasi berbagi pengalaman tentang cara singkat beternak ayam kampung super yang sudah kami lakukan selama 3 kali panen. Selama tiga kali periode panen tersebut kami berinovasi teknologi untuk mendapatkan hasil yang optimal. Usaha budidaya pertama gagal karena kapasitas yang over, banyak terjadi kanibal sehingga kematian mencapai 20 % tapi itu tidak menyurutkan langkahku tuk terus evaluasi. Periode kedua alhamdulillah sudah mendapatkan keuntungan yang lumayan karena kematian hanya 1 %, sedangkan periode panen ketiga alhamdulillah keuntungan sudah sangat berlipat karena kematian hampir nol persen dan harga pas tinggi karena menjelang Idhul Fitri tembus harga Rp 30.000,- per kg padahal harga normal rata-rata Rp 23.000 – 25.000 per kg.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal dalam usaha beternak ayam kampung super , maka perlu kiranya memperhatikan beberapa hal berikut :

1. Bibit
Bibit mempunyai kontribusi sebesar 20% dalam keberhasilan suatu usaha peternakan. Bibit ayam kampung super (DOC) dapat diperoleh dengan cara membeli DOC ayam kampung super  langsung dari pembibit. Secara singkat DOC ayam kampung yang sehat dan baik mempunyai kriteria sebagai berikut : dapat berdiri tegap, sehat dan tidak cacat, mata bersinar, pusar terserap sempurna, bulu bersih dan mengkilap, tanggal menetas tidak lebih lambat atau cepat serta bergerak lincah.

2. Pakan
Kita ketahui bersama bahwa pakan mempunyai kontribusi sebesar 40% dalam keberhasilan suatu usaha. Pakan untuk ayam kampung super sebenarnya sangat fleksibel dan tidak serumit kalau kita beternak ayam pedaging, petelur atau puyuh sekalipun. Pakan ayam kampung super berupa konsentrat yang berkualitas dan sedang berkaitan dengan biaya yang kita keluarkan atau bisa dicampur jagung dengan perbandingan 2 : 1. Kalau saya menggunakan pakan dari Comfeed BR 1 dicampur Cargill BR 1 atau Pokhpan BR 1 dengan perbandingan  2:1.
Jumlah pakan yang diberikan sesuai tingkatan umur adalah sebagai berikut :
  •   7 Gram/hari/ekor sampai umur 1 minggu
  • 11 Gram/hari/ekor sampai umur 2 minggu
  • 17 Gram/hari/ekor sampai umur 3 minggu
  • 25 Gram/hari/ekor sampai umur 4 minggu
  • 30 Gram/hari/ekor sampai umur 5 minggu
  • 35 Gram/hari/ekor sampai umur 6 minggu
  • 45 Gram/hari/ekor sampai umur 7 minggu
  • 50 Gram/hari/ekor sampai umur 8 minggu
  • 60 gram/hari/ekor sampai umur 60-65 hari
Sedangkan air diberikan secara ad libitum (tak terbatas) tetapi harus dikontrol dan diganti tiap 12 jam sekali dan pada tahap-tahap awal pemeliharaan perlu dicampur dengan vitamin+antibiotika, yaitu umur 1-40 hari diberi VITERNA 2 cc/lt, sedang umur 40 – 60 hari VITERNA + HORMONIK dosis campuran  2 cc/lt. Dengan pemberian VITERNA dan HORMONIK ayam kampung super tiap hari saya tidak melakukan vaksin sama sekali ( bebas vaksin ), tetapi kalau di sekitar kandang sudah banyak peternakan ayam sebaiknya perlu dilakukan vaksin.

3. Perkandangan
Syarat kandang yang baik : jarak kandang dengan permukiman minimal 5 m, tidak lembab, sinar matahari pagi dapat masuk dan sirkulasi udara cukup baik. Sebaiknya memilih lokasi yang agak rindang dan terhalangi oleh bangunan atau tembok lain agar angin tidak berhembus langsung ke dalam kandang.
Penyucihamaan kandang dan peralatannya dilakukan secara teratur sebagai usaha biosecurity dengan menggunakan desinfektan yang tepat dan tidak membahayakan bagi ternak itu sendiri. Banyak pilihan jenis desinfektan yang ditawarkan oleh berbagai produsen pembuatan obat.

Ukuran kandang : tidak ada ukuran standar kandang yang ideal, akan tetapi ada anjuran sebaiknya lebar kandang antara 4-8 m dan panjang kandang tidak lebih dari 70 m. Yang perlu mendapat perhatian adalah daya tampung atau kapasitas kandang. Tiap meter persegi sebaiknya diisi antara 45-55 ekor DOC ayam kampung super sampai umur 2 minggu, kemudian jumlahnya dikurangi sesuai dengan bertambahnya umur ayam. Idealnya sampai panen per m2 antara 10 – 15 ekor.

Bentuk kandang yang dianjurkan adalah kandang postal dengan lantai tanah bisa atau lebih bagus diplester kemudian dilapisi letter (alas kandang) dengan campuran sekam, serbuk gergaji dan sedikit kapur  setebal ± 10 cm. Model atap monitor yang terdiri dari dua sisi dengan bagian puncaknya ada lubang sebagai ventilasi dan bahan atap menggunakan genteng atau asbes.
Pemeliharaan ayam kampung super di bagi dalam dua fase yaitu fase starter (umur 1-3 minggu) dan fase finisher (umur 4-8 minggu). Pada fase starter biasanya digunakan kandang bok (dengan pemanas) bisa bok khusus atau juga kandang postal yang diberi pagar. Suhu dalam kandang bok biasanya berkisar antara 30-32°C. Pada fase finisher digunakan kandang ren atau postal seperti model pemeliharaan ayam broiler.

4. Manajemen Pemeliharaan
Manajemen atau tatalaksana pemeliharaan memegang peranan tertinggi dalam keberhasilan suatu usaha peternakan yaitu sekitar 40%. Bibit berkualitas serta pakan yang berkualitas belum tentu memberikan jaminan keberhasilan suatu usaha apabila manajemen pemeliharaan yang diterapkan tidak tepat.
Model pemeliharaan ayam kampung super secara intensif lebih disarankan dari yang lainnya terutama dalam hal kontrol penyakit dan managemen pemberian pakan. Pencegahan penyakit bisa dilakukan dengan pemberian vaksin atau pemberian Trimezyn pada umur 2-3 minggu dan 5-6 minggu. Managament pakan bisa diberikan pagi, siang dan sore (malam), tetapi kalau sibuk ya cukup pagi ama sore sepulang kerja yang penting sesuai kebutuhan  gram/ekor/hari. Dan yang perlu diingat juga inovasi teknologi pemberian minum dengan nutrisi yang yang cukup seperti pemberian VITERNA dan HORMONIK pada saat yang tepat itu juga menjadi kunci keberhasilan beternak ayam kampung super. Selain itu juga untuk menjegah terjadinya kanibal (saling bunuh) perlu dikasih daun pepaya (kates) digantung mulai umur 3 minggu sampai panen. Sedangkan untuk mengurangi bau kotoran bisa disemprotkan Ni_35 tiap 5 hari sekali. Sebenarnya masih banyak lagi manfaat dari cara beternak secara intensif, akan tetapi kami tidak dapat menguraikannya lebih jauh di sini.

5. Pengendalian Penyakit
Hal yang tak kalah pentingnya adalah pengendalian penyakit. Kita semua akan setuju dengan statement “mencegah lebih baik daripada mengobati”. Pencegahan penyakit dapat dilakukan dengan tindakan antara lain :
  1. Menjaga sanitasi lingkungan kandang, peralatan kandang dan manusianya
  2. Pemberian pakan yang fresh dan sesuai kebutuhan ternak
  3. Melakukan vaksinasi secara teratur
  4. Pemilihan lokasi peternakan di daerah yang bebas penyakit
  5. Manajemen pemeliharaan yang baik
  6. Kontrol terhadap binatang lain
Berikut kami uraikan sedikit beberapa jenis penyakit yang kerap menyerang ayam kampung :
a. Tetelo (ND)
Penyebab : paramyxivirus
Gejala : ngorok dan batuk-batuk, gemetaran, kepala berputar-putar, kelumpuhan pada kaki dan sayap, kotoran berwarna putih kehijauan.
Pencegahan : vaksinasi secara teratur, sanitasi kandang, terhadap ayam yang terkena ND maka harus dibakar.
Pengobatan : belum ada
b. Gumboro (gumboro disease)
Penyebab : virus
Gejala : ayam tiba-tiba sakit dan gemetar serta bulu-bulunya berdiri, sangat lesu, lemah dan malas bergerak, diare putih di sekitar anus.
Pencegahan : vaksinasi teratur dan menjaga sanitasi kandang
Pengobatan : belum ada
c. Penyakit cacing ayam (worm disease)
Penyebab : Cacing
Gejala : pertumbuhan terhambat, kurang aktif, bulu kelihatan kusam.
Pencegahan : pemberian obat cacing secara berkala, sanitasi kandang yang baik, penggantian litter kandang secara berkala, dan mencegah serangga yang dapat menjadi induk semang perantara.
Pengobatan : pemberian obat cacing seperti pipedon-x liquid, sulfaquinoxalin, sulfamezatin, sulfamerazin, piperazin dan lain sebagainya
d. Berak kapur (Pullorum)
Penyebab : Bakteri Salmonella pullorum
Gejala : anak ayam bergerombol di bawah pemanas, kepala menunduk, kotoran melekat pada bulu-bulu disekitar anus
Pencegahan : mengusahakan induk terbebas dari penyakit ini, fumigasi yang tepat pada mesin penetas dan kandang
Pengobatan : noxal, quinoxalin 4, coxalin, neo terramycyn  atau lainnya
e. Berak darah (Coccidiosis)
Penyebab : protozoa Eimeria sp.
Gejala : anak ayam terlihat sangat lesu, sayap terkulai, kotoran encer yang warnanya coklat campur darah, bulu-bulu disekitar anus kotor, ayam bergerombol di tepi atau sudut kandang.
Pencegahan : mengusahakan sanitasi yang baik dan sirkulasi udara yang baik pula atau bisa juga dengan pemberian coccidiostat pada makanan sesuai takaran
Pengobatan : noxal, sulfaquinoksalin, diklazuril atau lainnya
6.    Pasca panen dan pemasaran
Pemasaran ayam kampung super  pada dasarnya mudah karena disamping jumlah permintaan yang tinggi, harga ayam kampung super masih tergolong tinggi dan stabil, sedang produksi masih terbatas. Ayam kampung super  dapat dijual dalam bentuk hidup atau sudah dipotong (karkas). Rumah tangga, pengepul ayam, pasar tradisional, warung, supermarket sampai hotel berbintang membutuhkan pasokan ayam kampung super  ini. Harga normal ayam kampung super hidup berkisar antara Rp 23.000 - Rp 25.000/kg di tingkat peternak, tetapi kalau menjelang Idul Fitri dan tahun baru harga cenderung abnormal bisa tembus Rp 28.000 – Rp 30.000.
7.    Pengelolaan Produksi
Sebagai seorang peternak yang profesional maka perlu untuk menjaga agar produksi yang kita lakukan dapat memenuhi standar kualitas dan kontinuitas produk. Maka diperlukan pengelolaan atau pengaturan produksi agar usaha kita dapat berproduksi secara kontinyu. Untuk kekontinuitasan usaha perlu pengaturan dan penjadwalan secara teratur kapan DOC masuk dan kapan ayam di panen, karena hal itu lebih disukai oleh pengepul atau mitra kerja kita daripada hanya sekali panen dalam jumlah banyak. Tapi perlu diingat juga bahwa pengelolaan produksi sangat terkait dengan modal, ketersediaan kandang, jumlah ketersediaan DOC, dan jumlah permintaan ayam siap panen.
8.    ANALISA EKONOMI
Analisis Usaha ternak ayam kampung super sebanyak 100 ekor panen umur 55 - 60 hari sbb :
1.      Bibit DOC         100 ekor                                      400.000
2.      Pakan  BR-1         4 sak ( @50 kg/sak)               1.200.000
3.      Viterna              2 botol                                            68.500        
4.      Hormonik          1 botol                                            21.750
5.      Trimeziyn          2 dus (@ 100 gram)                        14.000
6.      Vitacix              1 dus                                                10.000
TOTAL                                                                1.714.250        
PANEN             91,5 kg             Rp 30.000,/kg   2.745.000
KEUNTUNGAN                                                  1.030.750
FCR                  200/91,5 = 2,1  
Kenapa analisis yang saya tampilkan harganya Rp 30.000,- ? karena emang pas hari raya Idul Fitri dan itu biasanya juga pas Natal dan tahun baru biasanya harganya tinggi sehingga keuntungannya juga berlipat dan bisa sebagai patokan kita dalam managemen usaha, tapi hari biasa keuntungan per ekor antara Rp 3.000 – Rp 5.000.

Mudah-mudahan uraian di atas dapat menambah pengetahuan kita dalam hal beternak dan menjadikan cara beternak kita lebih baik.
Saran dan kritik selalu kami nantikan untuk kemajuan kita bersama. Semoga kesuksesan selalu menyertai kita bersama. Aamiin…

Kamis, 15 Agustus 2013

TIPS TEKNIK REPORTASE

Reportase merupakan bagian sangat penting dalam menghasilkan sebuah paket berita. Hasil dari reportase adalah berita. Dan hal terpenting dari sebuah berita tv adalah pesan. Karenanya, pesan yang akan kita sampaikan di televisi harus dibuat sesingkat mungkin, karena pada berita televisi gambarlah yang berbicara.
TIPS MELAKUKAN STAND UP yang BAIK :
1.    Tentukan lokasi stand up yang bagus. Jika stand up di lokasi bencana atau konflik, mintalah pada cameraman untuk melakukan stand up dengan latar belakang situasi bencana atau konflik tersebut.
2.    Biasakan untuk menghitung mundur sebelum on air, jangan langsung berbicara. Misalnya menghitung 5, 4, 3, 2, 1. Hal ini sangat berguna untuk memudahkan proses pengeditan.
3.    Posisi stand up yang baik yakni bahu reporter membuat mata penonton secara alamiah langsung melihat kea rah peristiwa yang terjadi.
4.    Sekali-kali saat melakukan stand up tidak membawa kertas tidak apa-apa. Terlebih lagi saat kita melakukan reportase tentang situasi yang genting hal tersebut sangat dimungkinkan. Jika reporter terlihat panik, jet lag, dll hal itu sangat manusiawi.
5.    Pilihlah laporan yang utama/ the main thing, jangan membuat laporan yang menyebar ke mana-mana. Ingat prinsip KISS (Keep it SHORT and SIMPLE).
6.    Pada saat stand up harus selalu ada perkembangan terbaru, jangan sama dengan lead pengantar di studio yang dibawakan oleh presenter.
7.    Sebelum on-air sebaiknya stand up diulang-ulang, jangan hanya sambil berpikir, tapi juga harus sambil didengarkan. Apakah yang kita sampaikan kepada pemirsa sudah lengkap dan benar?
8.    Stand up bisa juga dilakukan dengan menambahkan jeda gambar di tengah-tengah stand upper, sehingga reporter di-shoot hanya pada saat opening dan closing. Jeda gambar dan penjelasan stand upper harus benar-benar nyambung. Jeda gambar ini bisa menjadi bridging atau menjembatani satu situasi dengan situasi lainnya.
9.    Reporter juga harus berpikir, apakah berita yang kita liput memang membutuhkan stand up atau tidak? Karena tidak semua berita membutuhkan stand up.
10.    Pada penutup/ closing stand upper sebaiknya memberikan conclusi/ rangkuman dari reportase yang ia lakukan, sehingga reporter tidak hanya sekadar menutup laporan.

5 KUNCI PENGOKOH JIWA

Saudara-saudaraku, mungkin sering kita mendengar kata-kata bahwa hidup adalah perbuatan (SB), hidup adalah anugerah (DMasive), hidup penuh liku-liku ( ES ), hidup adalah pengorbanan ( RI ), dan hidup adalah pilihan serta masih banyak kata-kata lagi yang pernah kita dengar. Supaya hidup kita lebih tenang, santai dan barokah ada 5 kunci pengokoh jiwa tuk menghadapi hidup, yaitu:

1. Aku harus siap menghadapi hidup ini, apapun yang terjadi

Hidup di dunia ini hanya satu kali, aku tak boleh gagal dan sia-sia tanpa guna. Tugasku adalah menyempurnakan niat dan ikhtiar, perkara apapun yang terjadi kuserahkan kepada Alloh Yang Maha Tahu yang terbaik bagiku. Aku harus selalu sadar sepenuhnya bahwa yang terbaik bagiku menurutku belum tentu yang terbaik menurut Allah Azza Wa Jala.

Bahkan sangat mungkin aku terkecoh oleh keinginan dan harapanku sendiri. Pengetahuanku tentang diriku atau tentang apapun amat terbatas sedangkan pengetahuan Allah menyelimuti segalanya, Dia tahu awal, akhir dan segala-galanya. Sekali lagi betapapun aku sangat menginginkan sesuatu, tetapi hatiku harus kupersiapkan untuk menghadapi kenyataan yang tak sesuai dengan harapanku. Karena mungkin itulah yang terbaik bagiku...

2. Aku harus rela dengan kenyataan yang terjadi

Bila sesuatu terjadi, yaa… inilah kenyataan dan episode hidup yang harus kujalani. Aku harus menikmatinya, dan aku tak boleh larut dalam kekecewaan berlama-lama. Kecewa, dongkol, sakit hati tak akan merobah apapun selain menyengsarakan diriku sendiri. Dongkol begini, tak dongkol juga tetap begini.

Hatiku harus realistis menerima kenyataan yang ada, namun tubuh serta pikiranku harus tetap bekerja keras mengatasi dan menyelesaikan masalah ini.
Bila nasi telah menjadi bubur, maka aku harus mencari ayam, cakweh, kacang polong, kecap, sledri, bawang goreng dan sambal agar bubur ayam spesial tetap dapat kunikmati..

3. Aku tak boleh mempersulit diri

Aku harus yakin bahwa hidup ini bagai siang dan malam pasti silih berganti.
Tak mungkin siang terus-menerus dan tak mungkin juga malam terus-menerus, pasti setiap kesenangan ada ujungnya begitupun masalah yang menimpaku pasti ada akhirnya, aku harus sangat sabar menghadapinya. Akupun harus yakin bahwa setiap musibah terjadi dengan ijin Alloh Yang Maha Adil, pasti sudah diukur dengan sangat cermat oleh-Nya tak mungkin melampaui batas kemampuanku, karena Dia tidak pernah mendzolimi hamba-hamba-Nya.

Aku tak boleh mendzolimi diriku sendiri, dengan pikiran buruk yang mempersulit dan menyengsarakan diri, pikiranku harus tetap jernih, terkendali, tenang dan proporsional. Aku tak boleh terjebak mendramatisir masalah. Aku harus berani menghadapi persoalan demi persoalan, tak boleh lari dari kenyataan, karena lari sama sekali tak menyelesaikan bahkan sebaliknya hanya akan menambah masalah. Semua harus dengan tegar kuhadapi dengan baik, aku tak boleh menyerah, aku tak boleh kalah. Mesti segala sesuatu akan ada akhirnya,
begitupun persoalan yang kuhadapi seberat apapun seperti yang dijanjikan Allah

Fainnama’al usri yusron inna ma’al ‘usri yusron
" dan sesungguhnya bersama kesulitan itu pasti ada kemudahan "

Janji yang tak pernah mungkin dipungkiri Alloh Azza Wa Jalla ...

4. Evaluasi diri

Segala yang terjadi mutlak adalah ijin Allah Azza Wa Jalla dan Allah tak mungkin berbuat sesuatu yang sia-sia. Pasti ada hikmah dibalik setiap kejadian, sepahit apapun pasti ada kebaikan yang terkandung didalamnya, bila disikapi dengan sabar dan benar. Harus kurenungkan mengapa Allah menakdirkan semua ini menimpaku, bisa jadi peringatan atas dosa-dosa kita, kelalaianku atau mungkin, saat kenaikan kedudukanku di sisi Allah Mungkin aku harus berfikir keras untuk menemukan kesalahan yang harus kuperbaiki Setiap kejadian bagai cermin pribadiku, aku tak boleh gentar dengan kekurangan dan kesalahan yang telah terjadi, yang penting kini aku mengetahui diriku yang sebenarnya dan aku bertekad sekuat tenaga untuk memperbaikinya,
Allah Maha Pengampun dan Maha Penerima Taubat hamba''-Nya ....

5. Allah-lah satu-satunya penolongku

Aku harus yakin kalaupun bergabung seluruh manusia dan jin untuk menolongku tak mungkin terjadi apapun tanpa ijin-Nya Hatiku harus bulat total dan yakin seyakin-yakinnya, bahwa hanya Allah-lah satu-satunya yang dapat menolong memberi jalan keluar terbaik dari setiap urusan. Tidak ada yang mustahil bagi-Nya, karena segala-galanya adalah milik-Nya dan sepenuhnya dalam kekuasaan-Nya Tak ada yang dapat menghalangiku jikalau Dia akan menolong hamba-hamba-Nya.

Dia-lah yang mengatur segala sebab datangnya pertolongan-Nya Oleh karena itu aku harus benar-benar berjuang, berikhtiar untuk mendekati-Nya dengan mengamalkan apapun yang disukai-Nya dan melepaskan hati ini dari ketergantungan selain-Nya, karena selain Dia hanyalah sekedar makhluk yang tak berdaya tanpa kekuatan dari-Nya Ingatlah selalu janji-Nya !!!!

“Barang siapa yang bertaqwa kepada-Ku, niscaya Ku beri jalan keluar dari setiap urusannya dan Kuberi rizki/pertolongan dari tempat yang tak terduga. Dan barang siapa yang bertawakal kepada-Ku, niscaya akan Kucukupi segala kebutuhannya”..(QS.At-Thalaq) : 2-3)...

Wallahu'alam Bishawab

Subhanaka Allahuma wa bihamdika asyhadu ala ilaha illa anta astaghfiruka wa atubu ilaik....